Minggu, 18 September 2016

Hasil laga Watford vs Manchester United 18 September 2016

Tidak ada komentar
Manchester United (MU) yang  kini dilatih oleh Mourinho kembali harus menelan pil pahit alias tersungkur. Pasalnya dalam lanjutkan Premier League Minggu 18 September 2016 mereka harus takluk dikandang watford dengan skor cukup telak yaitu 3-1.

Hasil laga Watford vs Manchester United 18 September 2016


Bertandang ke kandang watford dengan modal kekalahan atas Feyenoord Rotterdam di Liga Eropa beberap hari yang lalu nampaknya menjadikan tim yang berjuluk setan merah ini kurang bersemangat. Terbukti pemain - pemain mahal MU tidak mampu berkutik melawan tim medioker Watford.

Dalam pertandingan tersebut, Line Up Mu yang diturunkan oleh pelatih Mou sebagai berikut :
Ibra, Rooney, Martial, Rashford, Fellaini, Pobga, Shaw, Blind, Bailly, Valencia, dan Kiper De Gea dengan formasi 4 2 3 1 dengan Ibra sebagai Ujung tombak.

Sementara itu, Watford yang diuntungkan dengan istirahat yang lebih banyak dari MU sehingga memiliki energi lebih banyak menurunkan formasi 3 5 2 dengan rincian pemain : Gomes (GK), Kabasele, Kaboul, Prodl, Jenmaat, Capoue, Pereyra, Behrami, Holebas, Ighalo, Deeney.


Entah mimpi buruk apa Mou semalam meski MU tampil FULL Team tetap saja MU kerepotan bermain di kandang Watford Vicarage Road Stadium. Bahkan pada menit 34 Watford membuka keunggulan melalui goal yang dicetak oleh Etienne Capoue. Gol tersebut Bertahan sampai turun minum.

Half Time : Watford 1 - 0 Manchester United

Menginjak ke babak kedua, MU mulai meningkatkan serangannya. Terbukti pada menit ke 62Marcus Rashford berhasil mebobol gawang Watford yang dijaga Gomes. Skor pun berubah menjadi 1 -1/ Skor ini bertahan sampai menit - menit akhir pertandingan.

Barulah pada menit 83 petaka bagi MU datang, adalah Juan Zuninga yang masuk dibabak ke dua berbasil membobol gawang MU yang dikawal De Gea. Skor pun berubah 2 -1 bagi Watford. Kebobolan di ujung pertandingan membuat MU terus meningkatkan serangan, alih alih membalas goal lawan MU malah pemain bertahan MU malah melakukan blunder dengan melanggar pemain watford di kotak penalti. Alhasil Watford pun mendapat hadiah penalti di menit 90 + 4.

Troy Deeney yang menjadi algojo sepakan penalti tidak menyia - nyiakan kesempatan tersebut untuk memastikan kemenangan Watford atas MU dengan skor akhir 3 -1. Dengan kemenangan ini watford berhasil meraih 3 poin penuh sementara Bagi MU ini merupakan kekalahan Beruntunnya setelah kalah dari Feyenoord Rotterdam dan Manchester City. Lalu bagimanakah Nasib Mourinho?

Full Time : Watford 3 - 1 Manchester United

Tidak ada komentar :

Posting Komentar